Cara Mudah Blokir Nomor Tak Dikenal di HP Android dan iPhone

Ilustrasi Nomor Tak Dikenal
Sumber :
  • Pinterest

VIVAJabar Siapa yang suka diganggu oleh telepon spam yang terus-menerus? Selain mengganggu, panggilan spam juga bisa menjadi sumber penipuan. Namun, Anda tidak perlu khawatir lagi!

Baik pengguna iPhone maupun Android, kini bisa dengan mudah memblokir nomor-nomor yang tidak diinginkan.

Cara Mudah Blokir Nomor Spam

1. Untuk Pengguna iPhone

  • Buka aplikasi Telepon dan cari riwayat panggilan.
  • Temukan nomor yang ingin diblokir, lalu ketuk ikon "i".
  • Pilih opsi "Blokir Penelepon ini".
  • Untuk pemblokiran otomatis, aktifkan fitur "Silence Unknown Callers" di pengaturan Telepon.

2. Untuk Pengguna Android

  • Buka aplikasi Telepon dan temukan nomor yang ingin diblokir.
  • Tekan lama pada nomor tersebut, lalu pilih "Blokir/Laporkan Spam".
  • Untuk pemblokiran otomatis, cek pengaturan telepon Anda. Biasanya, ada opsi untuk memblokir panggilan dari nomor yang tidak dikenal.