Meski Tak Sempat Urus Jenazah Ibu Lantaran Sibuk, Marbot Masjid Ini Tetap Bisa Kuliah ke AS

Marbot Masjid, Peraih Bea Siswa MOSMA Kemenag (Khoirul Adib)
Sumber :
  • Screenshot berita VivaNews

"Tapi Allah sudah menetapkan batas usia sang bunda. Semoga almarhumah senantiasa mendapat limpahan rahmah," kenang Adib. 

"Batal masuk ke Columbia University, saya, Alhamdulillah diterima di Rochester Institute of Technology, salah satu universitas bergengsi juga di AS," ucapnya penuh syukur. 

Negeri Paman Sam yang selama ini ada di angan, mulai terbayang. Meski hanya 6 bulan, kesempatan kuliah di sana tidak boleh disia-siakan. 

Adib mencoba mempersiapkan segala sesuatunya, sesuai kemampuannya sembari menunggu jadwal keberangkatan. 

"MOSMA Kemenag ini merupakan langkah awal bagi saya untuk bisa terbang, dan terus tholabul ilmi di berbagai negara, dan terus berupaya menemukan sesuatu yang baru. Mari kita buktikan bahwa anak desa juga bisa," tandasnya