September Mendatang Jadi Tuan Rumah KTT ke-43 ASEAN, Indonesia Usung 3 Isu Ini

Menkominfo, Budi Arie Setiadi
Sumber :
  • Screenshot berita VivaNews

Humas pemerintah, kata dia, memiliki tantangan dalam menyampaikan informasi tentang KTT ASEAN. 

Adanya kecemasan publik mengenai kemampuan perlu diatasi dengan komunikasi publik yang baik guna membalikkan pandangan negatif menjadi keyakinan akan kekuatan negara-negara di Asia Tenggara.

Kita semua sepakat untuk melawan berbagai berita palsu atau hoax serta disinformasi yang beredar di masyarakat. 

"Ibaratnya, lebih mudah untuk memadamkan lilin daripada api yang berkobar,” ungkapnya. 

Sebagai humas pemerintah, menurut Usman, perlu fokus pada literasi untuk meningkatkan kesadaran publik, dalam mengidentifikasi disinformasi dan malinformasi lebih awal.

Dirjen Informasi & Komunikasi Publik Kemenkominfo, Usman Kansong

Photo :
  • Screenshot berita VivaNews

Sebagai informasi, Keketuaan Indonesia di ASEAN tahun ini memiliki tiga pilar. Pilar pertama adalah ASEAN Matters, yakni menjadikan ASEAN tetap relevan, mampu hadapi tantangan ke depan, mampu terus menjadi motor stabilitas dan perdamaian Kawasan.