Info Tentang Kapasitas Baterai Samsung Galaxy S25 Bocor, Cek di Sini!
- Nextpit
VIVA Jabar – Baru-baru ini, telah beredar informasi seputar rilisnya Samsung Galaxy S25 di internet. Salah satu hal yang menjadi perhatian banyak orang adalah kapasitas baterainya.
Dikutip dari Gsmarena (14/6/2024), bahwa S25 akan menggunakan baterai dengan kapasitas 4.000mAh, sama seperti pendahulunya, yaitu S24. Di tengah gempuran rilisnya smartphone canggih dengan kapasitas baterai yang mumpuni, tentunya sangat menarik untuk membahas kapasitas baterai yang dimiliki Samsung Galaxy S25 yang diprediksi akan diluncurkan pada Januari 2025 mendatang.
Kapasitas baterai menjadi point penging dalam sebuah smartphone karena masyarakat saat ini sangat memperhatikan kapasitas baterai dari sebuah smartphone.
Saat ini banyak kompetitor Samsung di pasar China sudah meningkatkan kapasitas baterai smartphone mereka dalam beberapa bulan terakhir karena ketatnya persaingan.
Hal ini membuat banyak orang bertanya-tanya apakah kapasitas baterai 4.000 mAh yang dimiliki oleh Samaung Galaxy S25 masih cukup untuk bersaing di tahun 2025 mendatang.
Perlu diingat bahwa Galaxy S25 merupakan model reguler dalam seri Galaxy S25. Artinya kapasitas baterai smartphone ini merupakan yang terkecil dibandingkan model Plus dan Ultra.
Tentunya dengan tren peningkatan kapasitas baterai pada smartphone, keputusan Samsung untuk mempertahankan kapasitas 4.000 mAh di Galaxy S25 harus dipertimbangkan karena ketatnya persaingan.
Akan tetapi, Samsung Galaxy S25 diprediksi akan hadir dengan berbagai fitur menarik lainnya, seperti chipset Snapdragon 8 Gen 4 yang terbaru, kamera yang lebih canggih, dan desain yang lebih ramping.
Meskipun demikian, bocoran kapasitas baterai ini patut menjadi pertimbangan bagi para penggemar yang menantikan Samsung Galaxy S25.