5 Tips Menentukan Kamera Drone untuk Foto dari Udara

Ilustrasi Drone
Sumber :
  • Freepik.com

VIVAJabar – Zaman sekarang, memotret dari udara semakin mudah dengan adanya teknologi drone. Tapi memilih kamera drone untuk fotografi udara terkadang cukup sulit, terutama untuk pemula. Ada banyak sekali pilihan drone dengan spesifikasi yang berbeda-beda.

Berikut ini adalah panduan untuk memilih kamera drone yang tepat sesuai kebutuhan.

1. Perhatikan Kualitas Kamera

Kunci utama dalam menciptakan foto dan video yang bagus adalah kualitas kamera. Pastikan drone yang akan kamu pakai memiliki kamera yang resolusinya tinggi, minimal 4K untuk membuat video bagus.

Kemudian untuk sensor, standar yang bisa dipakai dalam drone fotografi adalah sensor 1 inci. Sensor ini memungkinkan kamera untuk menangkap lebih banyak cahaya sehingga gambar yang dihasilkan bisa lebih detail.

2. Mendukung Format Foto Raw/DNG

Jika kamu ingin mengedit foto atau video, pilihlah drone yang bisa mendukung format raw/DNG. Format foto mentah seperti ini dapat lebih fleksibel untuk proses editing. Dengan begini, kamu bisa memaksimalkan hasil foto.