Jangan Tertipu! Inilah 5 Tanda LCD Ponsel Tidak Ori

LCD Ponsel
LCD Ponsel
Sumber :
  • Freepik.com

VIVAJabar – Saat ini, ada banyak penjual ponsel bekas di marketplace. Banyak orang memang memilih membeli ponsel bekas karena harganya jauh lebih miring daripada versi terbarunya. 

Namun, terkadang, kualitas ponsel bekas memang tidak sebaik ponsel baru. Itu sudah menjadi risiko. Bahkan, ada banyak penjual yang membeli ponsel dengan LCD rusak, lalu menggantinya dengan LCD KW dengan harga perbaikan yang lebih murah. 

Jika kamu hendak membeli ponsel bekas, perhatikanlah tanda-tanda bahwa LCD ponsel tersebut sudah diganti. Berikut ini adalah tanda-tandanya.

1. Perhatikan Resolusi Gambar (Pixel)

Pada LCD ponsel yang asli, pixel akan sangat kecil dan menghasilkan gambar cukup tajam. Sementara untuk LCD KW, pixel akan lebih besar dan membuat ketajaman gambar berkurang.

2. Lihat Kecerahan

Bagi LCD ori atau KW, kecerahan layar mungkin akan terlihat bagus bila dilihat dari depan. Tapi bila sudah dilihat dari samping,  LCD KW akan terlihat lebih tidak jelas. Sedangkan LCD ori akan terlihat jelas.

3. Perhatikan Sisi Frame

Pastikan tidak ada bekas lem yang menandakan sudah terjadinya proses penempelan LCD KW. Pastikan juga LCD  tidak terangkat. Jika LCD terangkat, bisa dipastikan itu adalah LCD KW.

4. Test Sensitivitas Touchscreen

Cobalah mengetik dengan kecepatan tinggi. Jika tidak terjadi ngelag atau sensitivitasnya berkurang dan ketepatannya kurang, hal itu mengindikasikan bahwa LCD yang dipakai KW.

5. Pastikan Ketebalan Layar

Biasanya, layar LCD KW lebih tipis daripada yang ori. Cara mengetahui ini adalah dengan menekan layar dengan agak keras. Dari sana akan terlihat ada perubahan warna pada LCD. Perubahan ini terjadi karena LCD KW hanya dilapisi kaca biasa, sehingga sangat rentan jika dibandingkan dengan yang asli. 

Itulah tanda-tanda bahwa LCD yang dipakai KW atau tidak. Berhati-hatilah dalam memilih ponsel bekas. Jangan sampai malah mendapatkan ponsel dengan kualitas rendah atau sudah pernah rusak parah.