Simak Kekurangan Huawei MatePad 11.5-inch PaperMatte Edition

Huawei MatePad
Sumber :
  • Xataka

VIVAJabar – Tahukah kamu bahwa Huawei merupakan salah satu perusahaan gadget terbesar di dunia yang mampu memrpoduksi berbagai macam gadget, seperti smatlhone atau tablet.

 

Kabarnya, baru-baru ini Huawei telah memunculkan inovasi terbarunya dengan menghadirkan tablet terbaru yang sangat canggih dan mumpuni untuk digunakan sehari-hari, tablet tersebut yaitu Huawei MatePad 11.5-inch PaperMatte Edition.

 

Tablet ini kabarnya telah hadir dengan segudang keunggulan mulai dari performa, spesifikasi, atau fitur lainnya.

 

Akan tetapi, dibalik banyaknya keunggulan, Huawei MatePad 11.5-inch PaperMatte Edition ini juga hadie dengan beberapa kelemahan atau kekurangan. Setiap produk gadget memang memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing.

 

Jika kamu tertarik untuk membeli tablet satu ini, kamu wajib menyimak beberapa kekurangan Huawei MatePad 11.5-inch PaperMatte Edition berikut:

 

1. Tidak Support Google Play Store

Perlu diketahui bahwa tablet satu ini tidak support Google Play Store. Huawei memiliki ekosistem buatan sendiri yang dikenal dengan nama HMS (Huawei Mobile Service) dengan toko galeri bernama Huawei App Gallery. Tak hanya itu, pilihan aplikasinya tidak beragam seperti Google Play Store. AppGallery memiliki pilihan aplikasi yang lebih sedikit.

 

2. Harga Relatif Lebih Mahal

 

Dibandingkan dengan tablet merek lain di kelasnya, tablet ciptaan Huawei ini dibanderol dengan harga yang relatif lebih mahal. Spesifikasi atau fitur yang ditawarkan relatif serupa untuk kelas tablet seperti yang lainnya, tetapi harganya relatif lebih mahal. Untuk itu, kamu bisa membandingkan tablet satu ini dengan tablet lainnya pada kelasnya.

 

Namun, tak dapat dipungkiri jika harga tablet ini yang relatif lebih mahal memang sangat berkualitas dibandingkan tablet lain di kelasnya.