Cara Praktis Cek Nomor IndiHome Buat Bayar Tagihan Bulanan
- Screenshot berita VivaNews
VIVAJabar – Jika kamu berlangganan di IndiHome maka kamu wajib mengetahui nomor IndiHome karena nomor ini digunakan untuk membayar tagihan bulanan. Biasanya nomor IndiHome diawali dengan angka 1 dan berjumlah 12 digit. Namun memang masih banyak pelanggan yang lupa dengan nomor IndiHome sehingga ketika hendak membayar tagihan bulanan, mereka akan kesulitan.
Lalu bagaimana cara mengecek nomor IndiHome? Sebenarnya setiap pelanggan bisa mengecek nomor IndiHome dengan berbagai cara seperti lewat aplikasi IndiHome, pada surat kontrak berlangganan, di bawah modem, dan lain sebagainya.
Dalam artikel ini akan dipaparkan secara jelas mengenai cara mengecek nomor IndiHome untuk membayar tagihan bulanan.
1. Cek Kardus atau Router
Biasanya ketika berlangganan WiFi IndiHome maka pelanggan akan mendapatkan modem dan kardusnya.
Pelanggan bisa mengecek nomor IndiHome di kardus atau modemnya.
2. Cek Surat Kontrak Berlangganan dan Email
Saat berlangganan IndiHome, setiap pelanggan akan mendapatkan surat kontrak berlangganan dan email. Biasanya dalam surat itu akan tertera nomor IndiHome. Biasanya nomor IndiHome juga akan disematkan pada email yang dikirimkan oleh pihak IndiHome kepada pelanggan.
3. Cek di Struk Pembayaran
Setiap melakukan pembayaran tagihan bulanan lewat layanan digital atau kios, biasanya pelanggan akan mendapatkan struk pembayaran. Dalam struk tersebut akan tertera nomor IndiHome pelanggan. Kamu bisa menyimpan struk pembayaran sebagai bukti telah membayar tagihan bulanan.
4. Hubungi Layanan Pelanggan
Jika kamu benar-benar lupa dengan nomor IndiHome maka kamu bisa menghubungi call center layanan pelanggan IndiHome untuk menanyakan nomor IndiHome. Biasanya pelanggan akan dimintai identitas untuk verifikasi. Setelah itu petugas akan menyampaikan nomor IndiHome kamu. Nomor call center IndiHome yang bisa kamu hubungi yaitu 188 dari HP maupun telepon rumah.
Nah itulah beberapa cara yang bisa kamu lakukan agar mengetahui nomor Indihome untuk membayar tagihan bulanan. Menurutmu, cara mana yang paling simpel dan bisa kamu lakukan?