Redmi Pad Pro Akhirnya Rilis di Indonesia, Inilah Spesifikasi dan Harganya

Redmi Pad Pro
Sumber :
  • Pinterest

VIVAJabar – Redmi Pad Pro 5G telah resmi rilis di Indonesia pada Selasa kemarin, 23 Juli 2024. Tablet ini memiliki beberapa pilihan warna yang menarik, mulai dari Mint Green, Graphite Gray, dan Ocean Blue.

Dengan kekuatan baterai 10.000 mAh, membuat tablet yang satu ini memiliki daya tahan yang luar biasa, meski dipakai seharian. Kecepatan charging juga mencapai 33W, sehingga penggunanya tidak perlu khawatir jika kehabisan baterai karena tidak perlu menunggu lama untuk terisi kembali.

Memakai layar IPS LCD Display 12,1 inci serta kekuatan cahaya 600nits. Layar ini juga dilengkapi dengan Gorilla Glass 3, cukup aman dari goresan. 

Untuk dimensi, Redmi Pad Pro berukuran 280 x 181,85 x 7, 52 mm dengan bobot 571 gram.

Performanya cukup oke karena ditenagai oleh Snapdragon 7s GEn 2 Octa-core 2.4GHz. Juga memiliki RAM 8GB LPDDR4X dan memori internal 256GB. Cukup aman dipakai untuk aktivitas multifungsi tanpa ada gangguan yang berarti.

Dilengkapi dengan kamera belakang 8MP + LED flash dan PDAF. Juga kamera depan 8MP dengan ultrawide.

Untuk sistem operasi, tablet yang satu ini memakai Android 14 dengan HyperOS. Sudah support Redmi Stylus & Redmi Keyboard.