Lolos Sertifikasi FCC, Begini Prediksi Spesifikasi Samsung Galaxy S24 FE

Samsung Galaxy S24 FE
Sumber :
  • Smartphone Magazine

Jabar, VIVA – Samsung kabarnya akan segera meluncurkan smartphone terbarunya yaitu Samsung Galaxy S24 FE. 

Smartphone dari Samsung ini kabarnya telah terdaftar di situs sertifikasi Federal Communications Commission (FCC) milik Amerika Serikat yang menandakan bahwa Galaxy S24 FE akan segera meluncur di Negeri Paman Sam tersebut. 

Bukan hanya di sertifikasi FCC, Galaxy S24 FE juga sudah terlihat di laman sertifikasi Korean Testing Certification Institute (KTC) di Korea Selatan. 

Hal ini bisa menjadi pertanda besar bahwa perilisan Samsung Galaxy S24 FE akan meluncur dalam waktu dekat. Generasi sebelumnya yaitu Samsung Galaxy S23 juga sudah meluncur pada pada Q1 2023. 

Sementara itu, Galaxy S23 FE meluncur pada pada Q4 2023. Mengingat Samsung Galaxy S24 hadir pada Q1 2024, besar harapan bahwa Galaxy S24 FE juga akan diluncurkan pada Q4 2024 (antara Oktober hingga Desember). 

Dalam laman sertifikasi resmi tersebut, ada beberapa bocoran mengenai spesifikasi smartphone ini yang telah diungkapkan. 

Kabarnya, Samsung akan membekali Galaxy S24 FE dengan fitur fast charging 25 W. Hal ini terlihat tak jauh berbeda dari generasi sebelumnya yaitu Galaxy S23 FE. 

Dilihat melalui platform benchmark, Galaxy S24 FE akan mengalami banyak peningkatan, terutama dari segi chipset, layar, kamera, serta fitur penghemat baterai. 

Prediksi Spesifikasi Samsung Galaxy S24 FE 

Menirut kabar yang beredar, Samsung Galaxy S24 FE telah terdaftar dengan nomor model SM-S721B/DS di laman sertifikasi FCC. 

Perangkat ini akan dibekali dengan berbagai fitur menarik seperti Wi-Fi 6, Bluetooth 5.3, GNSS, dan NFC. 

Samsung Galaxy S24 FE akan hadir dengan dukungan 18 band 5G. Smartphone ini juga pernah muncul di laman Geekbench dengan nomor model model SM-S721U. 

Perangkat ini juga sudah menjalankan sistem operasi Android 14 dengan Exynos 2400e. 

Galaxy S24 FE kabarnya hanya tersedia dalam model chipset Exynos saja. Exynos 2400e merupakan salah satu chipset yang performanya lebih rendah dibandingkan dengan Exynos 2400 standar. 

Smartphone ini akan dibekali dengan CPU Cortex-X4 dengan clock speed 3,11 GHz (penurunan dari 3,2 GHz milik versi standar). 

Kamera smartphone ini dibekali demgan sensor kamera belakang 50 MP, lensa ultrawide 12 MP, dan telefoto 8 MP dengan zoom optik 3x. 

Untuk kamera depan, samsung membekali Galaxy S24 FE dengan sensor kamera 10 MP. 

Samsung Galaxy S24 FE kabarnya akan hadir dengan layar 6,7 inci dengan tingkat kecerahan puncak hingga 1.900 nits.