Tak Hanya Wisata, Platform Travel 'Pelago' Juga Suguhkan Layanan Destinasi Kuliner Kelas Dunia

Ilustrasi pesawat terbang
Sumber :
  • Pixabay

VIVA Jabar - Platform travel experience dari Singapore Airlines, Pelago, mengumumkan peluncuran resminya di Indonesia. Diluncurkan pada 2021, Pelago memperluas layanan kelas dunia Singapore Airlines dari udara hingga darat. 

Platform ini menghadirkan layanan pelanggan lokal di Indonesia untuk meningkatkan interaksi dengan pelanggan Indonesia. 

Dukungan lokal ini memberikan kemudahan bagi pelanggan Indonesia ketika menggunakan Pelago.

Dengan lebih dari 8.900 aktivitas dan atraksi wisata di 1.300 lebih destinasi yang tersebar di 62 negara di seluruh dunia, Pelago menawarkan berbagai petualangan. 

Mulai dari rekreasi hingga mengeksplorasi situs ikonis, menemukan objek wisata tersembunyi, menikmati kelezatan kuliner lokal, menjalani keseruan di taman hiburan favorit atau tempat K-Pop, serta mengikuti kegiatan budaya seperti mengenakan kimono di bawah pohon ceri yang tengah berbunga. 

Ilustrasi Destinasi Kuliner, Platform Travel

Photo :
  • Screenshot berita VivaNews

Bagi kamu pecinta sensasi adrenalin, platform ini juga menawarkan aktivitas mendebarkan seperti bungee-jumping dan skydiving. Ada juga kuliner yang penuh cita rasa dengan layanan kelas dunia.

Stella Setyiadi, Marketing Lead (Indonesia), Pelago, mengatakan, Pelago ingin merangsang imajinasi pelanggan agar memikirkan ide liburan baru.

Maka, diluncurkanlah program spesial yang disebut Never Have I Ever dan mengajak pelanggan keluar dari zona nyaman, serta mencoba hal baru.  

Program ini akan melibatkan influencer dan pelanggan sebagai audiens. Pelanggan dapat membagikan momen liburan Never Have I Ever yang menginspirasi rasa keingintahuan, kreativitas, dan semangat bertualang wisatawan lain. 

"Menurut kami, momen eksplorasi diri dan pengalaman berkesan berlangsung ketika kita keluar dari zona nyaman," ujar Stella dalam keterangannya, belum lama ini.