Kocak, KDM Tampil Cantik Berbikini Saat Ikut Lomba Panjat Pinang di Lembur Pakuan
- Istimewa
VIVA Jabar – Peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia, tentunya menjadi momen yang menarik dan menyenangkan bagi segenap lapisan masyarakat. Berbagai kegiatan dilaksanakan sebagai bentuk syukur dan doa atas kemerdekaan yang telah diraih.
Beberapa kegiatan tujuh belasan di masyarakat menjadi media menjalin keakraban sosial antar warga. Hal tersebut juga dilakukan oleh Kang Dedi Mulyadi (KDM) yang memang dikenal sebagai sosok pemimpin yang merakyat.
Mantan Bupati Purwakarta itu menggelar lomba panjat pinang di kediamannya di Lembur Pakuan, Desa Sukasari, Kecamatan Dawuan, Kabupaten Subang.
Usut punya usut, lomba panjat pinang itu sudah rutin digelar oleh KDM. Namun, untuk tahun ini kemasannya berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.
“Kita akan bermain panjat pinang karena yang cocok itu main rebutan untuk memperebutkan yang ada di atas, susahnya luar biasa tapi seru. Tahun lalu melakukan itu dan sekarang sama,” ucap KDM.
Lomba panjat pinang tahun ini didedikasikan untuk para kaum wanita di seluruh Indonesia. Sebab tidak hanya memperebutkan hadiah, tapi panjat pinang kali ini akan menghibur kaum wanita dan ibu karena berbeda dari biasanya.
“Kan saya sudah bilang kita ini kalau jadi pemimpin harus menjadikan seluruh wanita ini ibu negara. Bukan hanya membahagiakan satu ibu negara, tapi seluruh wanita layaknya ibu negara,” katanya.