Guru Agama Lakukan Tindak Kekerasan kepada Siswanya, Mencekik hingga Memukulnya dengan Kursi

Ilustrasi Penganiayaan
Sumber :
  • screenshot berita viva news

"Laporannya korban langsung dicekik, sudah dicekik didorong terus ambil kursi baru dipukuli," katanya.

Menurut dia, korban mengalami luka lebam dan gores bagian mata akibat penganiayaan itu. Akhirnya, pihak keluarga kemudian membuat laporan polisi ke Polresta Mamuju pagi tadi.

"Di laporannya, korban ini mengalami luka di mukanya dan matanya. Akhirnya keluarga ini melapor," ungkapnya.

Selanjutnya, Jamaluddin mengatakan pihaknya akan segera menangani kasus itu dengan melakukan penyelidikan dan memanggil saksi-saksi serta terduga pelaku.

"Untuk saat ini kami baru mau proses itu laporan, nanti kita panggil saksi-saksi dan terlapor untuk diperiksa," pungkasnya.