Sowan Ke Ponpes Girikusumo, Ganjar: Hubbul Wathon Minal Iman

Ganjar Pranowo
Sumber :
  • Viva.co.id

VIVA Jabar - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo sowan ke Pondok Pesantren (Ponpes) Girikusumo, Kecamatan Mranggen Kabupaten Demak pada Kamis, 4 Mei 2023.

Ponpes Girikusumo didirikan oleh Syeikh Muhammad Hadi bin Thohir pada tahun 1868. Kedatangan Ganjar disambut pengasuh ponpes, KH. Munif Zuhri atau biasa dipanggil Mbah Zuhri. Sementara ratusan santri turut mengiringi saat itu.

Ganjar mengaku belajar banyak hal dari lembaga-lembaga ponpes, seperti pentingnya memajukan pendidikan keagamaan sampai semangat merawat kebangsaan.

Menurut Ganjar, sosok Mbah Zuhri sangat aktif dan penuh komitmen dalam bidang keagamaan. Terutama, kata Ia, jalinan kerjasama dengan beberapa pakar akademisi dari kampus.

"Beliau punya ide yang banyak, beliau sedang mengembangkan diskusi-diskusi antara kampus dengan pesantren dan sudah berjalan beberapa seri. Kiainya ada, pakarnya ada dan pernah berkeliling di beberapa tempat, di kampus, di rumah dinas saya juga pernah, di pondok ini diskusi bagaimana merawat bangsa ini," kata Ganjar.

Dikatakannya, pengembangan lingkungan pendidikan keagamaan seperti ponpes harus mampu mengikuti perkembangan zaman. Salah satunya menggandeng perguruan tinggi.

Ganjar menambahkan, slogan 'Hubbul Wathon Minal Iman' memiliki arti cinta tanah air atau sikap nasionalisme adalah bagian dari iman.