Hot News! 6 Artis Indonesia Terjerat Kasus Narkoba, Ini Daftarnya

Ilustrasi narkoba
Sumber :
  • Pixabay

VIVAJabar – Sebagian orang yang sudah kecanduan zat adiktif narkoba memang tidak bisa lepas dari barang haram tersebut. Tak hanya membahayakan bagi kesehatan, narkoba juga bisa menimbulkan kejahatan sosial.

Akan tetapi, tak hanya dari kalangan biasa, sejumlah publik figur juga terjebak menggunakan barang haram tersebut.

Berikut daftar publik figur atau artis Indonesia yang sempat tersandung kasus penyalahgunaan narkoba:

1. Ammar Zoni

Aktor Ammar Zoni sudah ditangkap beberapa kali atas kasus penyalahgunaan narkoba. Mantan suami Irish Bella ini seolah tak mengenal kata menyesal meski dirinya beberapa kali mendekam di balik jeruji besi.

Ia pertama kali bermasalah dengan hukum pada 7 Juli 2017 dengan barang bukti berupa ganja seberat 39,1 gram.

Pada 2023, Ammar Zoni ditangkap dua kali dengann kasus yang sama. Ia ditangkap pada Maret 2023 dan dijatuhi hukuman 7 bulan penjara. Namun, setelah dua bulan dari kebebasannya, Ammar Zoni ditangkap kembali pada 12 Desember 2023 di daerah Serpong, Tangerang Selatan, dengan barang bukti sabu dan ganja.

2. Revaldo

Tak jauh berbeda dengan Ammar Zoni, aktor Revaldo juga sudah beberapa kali berurusan dengan pihak berwajib karena tindakannya yang menyalahgunakan narkoba.

Kasus pertamanya terjadi pada April 2006 dengan barang bukti paket sabu dan alat isap. Kemudian, Revaldo juga ditangkap pada Juli 2010 dengan barang bukti berupa satu paket ganja kering dan 62 gram sabu. Kasus ini membuat Revaldo dikenai hukuman 7 tahun penjara.

Selanjutnya, Januari 2023 dengan barang bukti berupa 1,23 gram ganha, sabu, dan dua butir ekstasi, Ia kembali di tangkap untuk ketiga kalinya di sebuah apartemen di Cempaka Putih, Jakarta Pusat.

3. Rio Reifan

Rio Reifan pernah ditangkap 4 kali mulai dari 2015, 2017, 2019 hingga 2021 atas kepemilikan sabu. Ketergantungannya dalam penggunaan barang terlarang membuat Rio harus berurusan dengan masalah hukum berulang kali. 

4. Jennifer Dunn

Jennifer Dunn ditangkap 3 kali atas kasus narkoba. Penangkapan pertama kali terjadi pada 2005, dengan barang bukti ganja. Kasus berikutnya terjadi pada 2009 dan 2017 dengan barang bukti ekstasi dan sabu.

Pada 2009 silam, Jennifer Dunn kembali ditangkap polisi untuk kedua kalinya. Ia ditangkap dengan barang bukti berupa tujuh butir pil ekstasi, serta dikabarkan menyelenggarakan pesta seks.

5. Ridho Rhoma

Anak dari Rhoma Irama, Ridho Rhoma juga ditangkap dua kali atas kasus yang sama. Pertama kali ditangkap pada Maret 2017 dengan barang bukti sabu seberat 0,7 gram dan kedua kalinya pada September 2021.

Ridho mengaku dirinya mengalami kesulitan untuk berhenti mengonsumsi narkoba sehingga menjadi kecanduan terhadap barang haram tersebut.

6. Jefri Nichol

Pemain film Dear Nathan, Jefri Nichol pernah ditangkap pada Juli 2019 atas dugaan penyalahgunaan narkoba. Polisi menemukan barang bukti jenis ganja seberat 6,01 gram dan papir.

Setelah menjalani tes urine hasilnya menunjukkan, bahwa ia positif narkoba dan menjalani rehabilitasi di Balai Rehabilitasi Narkoba Lido, Bogor.