Sapi Limousin Bernama Bawor di Medan Kalahkan Berat Sapi Milik Presiden Jokowi
- Screenshot berita VivaNews
VIVA Jabar - Medan menjadi tempat penerimaan ibadah kurban Presiden Joko Widodo. Di Medan, Jokowi ikut berpartisipasi menyemarakkan perayaan Idul Adha melalui pendistribusian hewan kurban berupa Sapi.
Berat Sapi sumbangan orang nomor 1 RI ini mencapai 1,2 Ton. Hewan Kurban pemberian Jokowi dipusatkan di Masjid Agung, Jalan Pangeran Diponegoro, Kota Medan.
Menariknya, hewan kurban pemberian orang no 1 di Tanah Air ini tak serta merta menjadi hewan kurban terbesar di Kota Medan tersebut.
Sebab, menurut informasi yang dihimpun VIVA, ada hewan kurban berupa Sapi yang sama dengan milik Jokowi yakni berjenis Limousin, namun bobot nya lebih besar dari Sapi Limousin pemberian Jokowi.
Sapi Limousin itu diberi nama Bawor. Bawor merupakan Sapi Limousin yang dikurbankan oleh dr Arya Tjipta di Kota Medan dengan berat mencapai 1,3 Ton. Hewan kurban ini, lebih berat dari sapi Jokowi yang hanya 1,2 Ton.
Sapi Limousin Milik Jokowi di Kota Medan
Sapi yang akan dikurbankan Presiden Jokowi tersebut berjenis Limousin dengan bobot 1,2 Ton dengan usia 3 tahun 8 bulan yang dibandrol sebesar Rp 90 juta.
Sapi tersebut dibeli dari seorang peternak bernama Rahmat Berasa di Desa Tandam Hilir, Kecamatan Hamparan Perak, Kabupaten Deli Serdang, Sumut.
Peternak Sapi Senang Sekaligus Sedih
Rahmat merasa senang sapi peliharaannya terpilih sebagai sapi kurban untuk orang nomor satu di Indonesia.
“Senang lah sapi kita bisa untuk qurban bapak Presiden," ucap Rahmat.
Tapi, di balik kebahagiaan tersebut, Rahmat mengaku sedih. Karena sapi itu, merupakan hewan ternak yang disayanginya di tempat peternakan miliknya itu.
"Walaupun dari banyaknya sapi di sini, ini lah sapi paling di sayang, jinak, nurut. Cuma karena memang sudah waktunya di jual yah kita jual,” tutur Rahmat.