Atlet Voli Putra Indonesia Akan Unjuk Nyali di Kejuaraan SEA VLeague, Berikut Cara Dapatkan Tiketnya

Timnas Indonesia Voli Putra
Sumber :
  • Screenshot berita tvonenews.com

Sayangnya, kapasitas padepokan yang terbatas membuat tiket yang tersedia dijual secara terbatas pula. Tak tanggung-tanggung, untuk satu tiket dibandrol dengan harga Rp250 ribu.

Ketua Umum PBVSI Imam Sudjarwo mengakui dari 1.000 kursi yang tersedia hanya akan dijual 800 tiket saja. Meski demikian, tiket tersebut berlaku untuk dua laga yang dipertandingkan setiap harinya. 

"Kita akan pungut biaya untuk pertandingan SEA VLeague 2023. Tiketnya memang mahal, Rp250 ribu," kata Imam. 

PBVSI sendiri tak ingin memaksakan banyaknya penonton mengingat lebih memilih untuk mengedepankan fasilitas tim. Imam mengklaim Padepokan Voli ini sebagai satu yang terbaik di Asia. 

Tim Voli Putra Indonesia

Photo :
  • Viva.co.id

"Kita ingin memperkenalkan bahwa Indonesia punya padepokan voli. Di tingkat Asia itu hanya ada tiga, di Jepang dan Thailand," kata Imam. 

Lantas bagaimana cara mendapatkan tiket bagi penggemar yang ingin menyaksikan langsung di arena? Berikut tata cara bagi calon penonton untuk bisa membeli tiket secara daring melalui laman resmi PVBSI.