Marc Klok Putuskan Pamit dari Persib Usai Hadapi Persis Solo, Ada Apa?

Gelandang Persib, Marc Klok Latihan di Stadion Sidolig Bandung
Sumber :
  • Screenshot berita tvonenews.com

JabarMarc Klok, gelandang Persib Bandung, menunjukkan dedikasi dan profesionalisme tinggi.

Meski baru saja pulang dari Qatar setelah membela Timnas Indonesia di Piala Asia 2023, ia langsung bergabung dengan latihan Persib tanpa mengambil libur sama sekali.

Klok mengaku, ia memang merasa lelah setelah menjalani perjalanan dan kegiatan yang padat bersama Timnas Indonesia.

 

Marc Klok

Photo :
  • Persib Bandung

 

Namun, Klok tidak ingin melewatkan kesempatan untuk berlatih bersama rekan-rekannya di Persib.

"Secara fisik dan mental saya berada dalam kondisi bagus meski sejujurnya saya memerlukan liburan juga. Karena cukup melelahkan untuk terus beraktivitas, bepergian, melakukan perjalanan dan bermain. Saya senang dalam kondisi fit," kata pemain bernomor punggung 23 tersebut, dikutip VIVA Jabar dari situs resmi Persib.

Klok berencana untuk beristirahat setelah pertandingan Persib melawan Persis Solo pada 4 Februari 2024 mendatang.

Ia ingin menghabiskan waktu bersama keluarganya untuk mengisi ulang energinya.

"Mungkin setelah melawan Solo. Saya butuh mengisi ulang energi, baik fisik maupun mental dengan berkumpul bersama keluarga," ucapnya.

Klok dan rekan-rekannya di Persib memiliki tekad kuat untuk meraih prestasi terbaik musim ini. Ia akan fokus menghadapi Persis dan menikmati liburannya setelah itu.

 

Marc Klok

Photo :
  • Bola.net

 

"Saya masih punya banyak laga penting bersama Persib untuk dihadapi dan ini waktu yang krusial. Saya ingin melaju ke play-off (championship series) dan saya ingin melakukannya dengan baik. Saya tidak sabar," ungkapnya.