Persib Bandung Perpanjang Kontrak Kiper Fitrul Dwi Rustapa, Berikut Profilnya
- VIVANews
"Sebelumnya kerja satu tahun penuh, dengan jadwal padat. Jadi, saya butuh refreshing dan disconnect dari main sepakbola. Sekarang, saya mulai kembali," pungkas kiper kelahiran Garut ini.
Berikut Profil Fitrul Dwi Rustapa
Sebelum bergabung bersama klub bobotoh, Fitrul Dwi Rustapa sebenarnya mantan bintang Persipura. Dia adalah penjaga gawang dari klub bernama Mutiara Hitam.
Ia resmi bergabung dengan Persib dan menjadi bagian dari Dream Team 3.0 Persib di bawah asuhan Luis Milla sejak liga 1 2022/2023 lalu.
Di posisi kiper Persib, Fitrul Dwi Rustapa harus bersaing dengan 3 rekannya yaitu Teja Paku Alam, Reky Rahayu dan Satrio Azhar. Mereka berada di bawah asuhan pelatih kiper asal Brasil, Luizinho Passos.
Dalam kontrak terbarunya, Fitrul Dwi Rustapa akan bersama Persib untuk 1 tahun ke depan. Sementara Teja Paku Alam bersama Persib hingga 2027, Reky Rahayu hingga 2026. Penjaga gawang muda Persib juga akan bertahan hingga 2026 di Satrio Azhar.