Jurnalis Vietnam Sebut Park Hang-seo Sempat Ditawari Jadi Pelatih Timnas dan Persib, Tapi Ditolak

Pelatih, Park Hang-seo
Sumber :
  • Screenshot berita tvonenews.com

VIVA Jabar - Eks pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo sempat menolak pinangan dari PSSI dan Persib Bandung. Hal ini diungkapkan oleh jurnalis asal Vietnam, Minh Hai yang menyebut bahwa Park Hang-seo sebenarnya menjadi incaran PSSI dan Persib. 

Tanpa menyebut waktu, Minh Hai menyatakan bahwa Park Hang-seo sempat ditawari untuk melatih Timnas Indonesia. 

Ketika itu, PSSI siap memberikan gaji kepada pelatih asal Korea Selatan tersebut sebesar 1,5 Juta USD/tahun atau 22 miliar. Gaji tersebut tiga kali lipat dari yang diterima Park Hang-seo selama melatih Timnas Vietnam. 

 

Pelatih, Park Hang-seo

Photo :
  • Screenshot berita tvonenews.com

 

Kemudian, Persib sempat memberikan tawaran melatih kepada Park Hang-seo setelah resmi berpisah dengan Luis Milla. Persib ketika itu memang gencar diberitakan ingin membawa Park Hang-seo ke Indonesia. 

Manajemen Maung Bandung pun memberikan tawaran sebesar 22,5 miliar VND/tahun atau Rp14 miliar kepada Park Hang-seo. Namun, penawaran tersebut ditolak mentah-mentah oleh pelatih berusia 65 tahun tersebut.

 

Pelatih, Park Hang-seo

Photo :
  • Screenshot berita tvonenews.com

 

Adapun alasan Park Hang-seo menolak tawaran dari PSSI adalah karena alasan keluarga. Sementara saat menolak tawaran Persib, Park Hang-seo beralasan bahwa dirinya ingin fokus membangun akademi sepakbola di Vietnam.

Akhirnya, Persib resmi memperkenalkan mantan pelatih Kuala Lumpur City FC, Bojan Hodak untuk menggantikan Luis Milla.