Apes! Arema FC Ditinggal Sosok Penyelamat Satu-satunya Saat Hadapi Persikabo 1973

Gustavo Almeida
Sumber :
  • Bola.net

Jabar – Kabar buruk datang bagi Arema FC yang saat ini sedang mengincar kebangkitan ketika menghadapi Persikabo 1973. Pasalnya, Arema FC pada laga nanti tak bisa diperkuat oleh salah satu bomber asingnya yang selama ini selalu menyelamatkan Arema FC, yakni Gustavo Almeida.

Gustavo Almeida sempat diragukan bisa bermain dengan Arema FC usai mengalami cedera saat melawan Persija Jakarta pekan lalu. Bagi Arema FC yang ingin segera bangkit dan lepas dari zona degradasi, situasi ini merupakan situasi yang jauh dari kata menguntungkan.

Pasalnya, Gustavo Almeida menjadi top skor Singo Edan di BRI Liga 1 2023/2024 musim ini. Parahnya, Arema FC mencetak 9 gol yang semuanya diciptakan dari sosok Gustavo Almeida.

Maka dengan itu, absennya legiun asing asal Brasil ini akan sangat melemahkan Arema FC di laga nanti.

“Gustavo harus absen karena mengalami cedera setelah sempat benturan di lutut. Mungkin dia bisa bermain lagi saat melawan Bhayangkara FC,” kata Wiebie Dwi Andriyas.

Arema FC harus segera bangkit dan meraih kemenangan perdananya di BRI Liga 1 2023/2024. Dari sembilan laga yang dijalani, Arema FC baru meraih tiga poin berkat tiga kali bermain imbang. Raihan kecil tersebut membuat Arema FC terlempar ke posisi juru kunci di klasemen BRI Liga 1 2023/2024.