Semen Padang FC Resmi Rilis 28 Pemain Untuk Liga 2 2023/2024
- Batamnews
Jabar – Salah satu calon favorit tim yang akan promosi ke Liga 1 musim depan yakni, Semen Padang FC dikabarkan telah siap bertarung di kompetisi Liga 2 musim 2023/2024.
Hal itu terbukti dengan partisipasi banyak pemain yang bergabung bersama Semen Padang FC. Rencananya kick-off sendiri akan berlangsung pada Minggu, 10 September 2023.
Klub berjuluk Kabau Sirah itu tergabung di Grup 1. Bersama 6 peserta dari Sumatera lainnya, yakni Persiraja Banda Aceh, PSMS Medan, Sada Sumut FC, PSDS Deli Serdang, Sriwijaya FC, dan PSPS Riau.
Menghadapi musim ini, manajemen mempekerjakan Delfiadri sebagai pelatih kepala untuk memimpin sekaligus menjadi nakhoda tim untuk bisa tembus ke Liga 1 musim depan.
Laga kandang Semen Padang FC dalam mengarungi Liga 2 2023/2024 akan digelar di Stadion Gelora Haji Agus Salim. Semen Padang FC adalah klub sepak bola profesional Indonesia yang bermarkas di Indarung, Padang, Sumatra Barat.
Berikut ini adalah 28 pemain Semen Padang FC yang akan berkompetisi di Liga 2 2023/2024:
1. Ahmad Iqbal Bachtiar
2. Ikhram Algiffari
3. Zulkifli Kosepa
4. Wiganda Pradika
5. Finno Andrianas
6. M. Hanif Mahdi
7. Andika Kurniawan
8. Agus Nova Wiantara
9. Dwi Geno Nofiansyah
10. Firman Juliansyah
11. Genta Alparedo
12. Rosad Setiawan
13. Drey Buyung Panyalay
14. Fakhrurrazi
15. Mukhti Alhaq
16. Kaleb Sobor
17. Tegar Hengki Pangestu
18. Syaiful Ramadhan
19. Rendy Setiawan
20. Vivi Asrizal
21. Ocvian Chanigio
22. Hadi Ardiansyah
23. Arsyad Yusgiantoro
24. Ahmad Ihwan
25. Roken Tampubolon
26. Lugas Satrya
27. Gala Pagamo
28. Gilang