Shin Tae-yong Ungkap Skuad Garuda Muda dalam Kondisi Kurang Baik, Kenapa?

Timnas Indonesia U-23 di Qatar.
Sumber :
  • PSSI

VIVA Jabar – Menjelang pertandingan melawan Guinea di laga playoff Olimpiade, pelatih Timnas Indonesia U-23 Shin Tae-yong mengungkapkan kondisi pasukannya. Menurut pelatih asal Korea Selatan itu, Skuad Garuda Muda dalam kondisi kurang baik.

Laga Indonesia Vs Guinea akan berlangsung di Claire Fontaine, Prancis pada Kamis, 9 Mei 2024. Laga tersebut akan menentukan siapa yang berhak melaju ke Olimpiade 2024.

Sayang sekali, Indonesia tidak akan diperkuat oleh pemain andalannya. Justin Hubner, Elkan Baggott tidak dilepas klub masing-masing. Sementara Rizky Ridho juga harus absen karena sedang mendapat sanksi kartu merah di Piala Asia U-23 lalu.

Shin Tae-yong

Photo :
  • -

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menyayangkan karena Justin tidak bisa dilepas oleh klubnya, Cerezo Osaka. Hal serupa juga dialami Elkan Baggott yang tak dilepas Ipswich Town.

Absennya beberapa pemain tersebut, membuat kondisi Skuad Garuda Muda kurang baik. Karenanya, menurut Shin Tae-yong pemain yang ada harus benar-benar bekerja keras untuk lolos ke Olimpiade.

"Memang sebelum lawan Guinea, jujur skuad kita kurang baik. Jadi dengan skuad yang ada sekarang ini kita harus bekerja keras sampai akhir supaya kita bisa mendapat hasil yang baik," kata Shin Tae-yong, di situs resmi PSSI.

Kemudian, Shin Tae-yong mengungkapkan rasa sedihnya karena pemain inti Timnas Indonesia tidak bisa bergabung dengan tim merah-putih. Padahal, katanya, ini adalah kesempatan terakhir untuk merebut tiket ke Olimpiade 2024 Paris.

"Justin tidak dilepas Cerezo Osaka, ini pertandingan terakhir jadi sebenarnya memang sangat sedih dan sangat disayangkan karena tidak dilepas, karena tim Indonesia ini memang tidak sering mendapatkan kesempatan untuk lolos Olimpiade. Apalagi ini kesempatan terakhir untuk lolos Olimpiade tapi saya merasa kesulitan, sangat disayangkan," ungkapnya.

Untuk menambal kekosongan lini tengah, Shin Tae-yong akhirnya memanggil Alfeandra Dewangga. Bek PSIS Semarang tersebut sembuh dari cedera dan kini sudah bergabung dengan tim merah-putih.