Media Vietnam Soroti Optimisme Timnas Indonesia untuk Kalahkan Bahrain dan China

Shin Tae-Yong
Sumber :
  • PSSI

Jabar, VIVA – Pada bulan Oktober mendatang Timnas Indonesia akan kembali melakoni laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 ona Asia. Skuad Garuda akan berhadapan dengan Bahrain dan China.

Sebelumnya Skuad Garuda berhasil menahan imbang Arab Saudi dan Australia. Ini merupakan pencapaian yang baik mengingat dua tim besar yang melanjadi lawan Indonesia tersebut punya raport bagus di kancah internasional.

Berbagai media internasional pun menyoroti keberhasilan anak-anak asuhan Shin Tae-yong itu menahan imbang Arab Saudi dan Australia, termasuk media Vietnam Soha. Media Vietnam itu menyoroti soal kekuatan Timnas Indonesia yang akan melawan Bahrain dan China satu bulan ke depan.

Melihat kesiapan Timnas Indonesia, Soha seolah turut yakin bahwa tim merah-putih akan berhasil mengalahkan Bahrain yang pada 2012 lalu membekuk Indonesia dengan skor 10-0. Pun demikian dengan China, media Vietnam optimis Timnas Indonesia akan keluar sebagai pemenang.

"Bintang-bintang Timnas Indonesia mengancam tim China dengan menyatakan "balas dendam" pada lawan mereka di Asia Barat setelah kekalahan 0-10," tulis media Vietnam Soha seperti dilansir tvOnenews.com.

Komentar Sandy Walsh yang optimis mampu menyingkirkan Bahrain dan China juga tidak luput dari sorotan Soha.

"Gelandang Indonesia ini mengumumkan bahwa ia dan rekan satu timnya akan mengalahkan Bahrain dan China di laga tandang di kualifikasi Piala Dunia," tulis media Vietnam Soha.

“Kami bisa meraih 6 poin dan yang pasti tujuan kami adalah meraih 6 poin di dua pertandingan tersebut. Dua pertandingan sebelumnya (melawan Arab Saudi dan Australia) merupakan penampilan yang luar biasa. Kami mendapat hasil yang sangat bagus. Tapi kami harus rendah hati karena hanya 2 poin, dan kami akan menghadapi lawan di negara besar,” ujar Sandy Walsh.

Begitu pun media dari Indonesia yang yakin bahwa Timnas Indonesia mampu mengalahkan Bahrain dan China.

"Media Indonesia menilai saat ini Timnas Indonesia punya peluang lebih besar dari sebelumnya untuk membidik "balas dendam" ke Bahrain, sekaligus memanfaatkan balapan di babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026," tulis media Vietnam Soha.