Respon Baik PSSI Terkait Absennya Mees Hilgers Bela Timnas Indonesia

Pemain Timnas Indonesia, Mees Hilgers
Sumber :

"Jadi ketika misalnya klubnya Mees masih memakai Mees, apalagi di laga yang sangat penting bagi klubnya berhak untuk dimainkan.

"Dan setelah itu misalnya, apa boleh buat nih akibatnya Mees ada cedera yaitu konsekuensi juga yang nggak bisa kita pungkiri," ujarnya.

Arya pun juga meminta semua pihak untuk menghargai dan mematuhi permainan dan klub dan memastikan bahwa Mees tidak dapat hadir saat melawan Timnas Jepang dan Arab Saudi. 

"Jadi tolong kita hargai pemain, kita hargai klub juga, nggak semuanya kita punya hak terhadap pemain teman-teman," kata Arya Sinulingga.

"Jadi ayo kita doakan Mees supaya bisa sembuh dari cederanya dan Kembali bisa memperkuat Indonesia, yang pasti untuk Jepang, ini kita memastikan Mees tidak bisa main untuk melawan Jepang" imbuhnya.

"Yuk doakan Mees, jangan aneh-aneh. Ingat mereka kita butuhkan, mereka juga membutuhkan kita. Jadi saling menjaga hubungan yang baik," sambungnya.

Timnas Indonesia akan melawan Jepang pada putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 pada hari Jumat 15 November 2024 di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta.