Shin Tae-yong Blak-blakan Sebut Marselino Ferdinan Tampilkan Performa Terburuk!

Shin Tae-yong
Sumber :

VIVAJabar – Timnas Laos memberi perlawanan yang mengejutkan terhadap Indonesia. Hasilnya, skuat Garuda ditahan imbang oleh tim tamu, Laos. Pelatih Shin Tae-yong pun dengan blak-blakan menyebut Marselino Ferdinan menampilkan performa terburuk.

Indonesia menjamu Laos di Stadion Manahan, Solo pada matchday kedua Piala AFF 2024 di Stadion Manahan, Solo pada Kamis, 12 Desember 2024. Laga tersebut berakhir imbang 3-3.

Yang mengejutkan, Laos unggul dua kali dalam 18 menit. Namun Indonesia mampu menyamakan kedudukan melalui gol Kadek Arel dan Muhammad Ferrari.

 

Kadek Arel Usai Cetak Gol ke Gawang Laos

Photo :
  • -

 

Di babak kedua Indonesia berbalik unggul. Muhammad Ferrari kembali menjadi eksekutor terciptanya gol ketiga Tim Merah-Putih. Namun sayang, Laos lagi-lagi membalasnya.