Patrick Kluivert Dapat Kabar Positif, Naturalisasi Timnas Indonesia Jadi Andalan di Liga Inggris
Jabar –Patrick Kluivert mendapat kabar baik terkait perkembangan calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia.
Salah satu talenta yang tengah diproses menjadi warga negara Indonesia dipastikan masuk dalam skuad utama klub Liga Inggris.
Kabar ini tentu menjadi sinyal positif bagi Timnas Indonesia yang terus berupaya meningkatkan kualitas tim, terutama menjelang ajang internasional yang akan datang.
Dengan performa yang menjanjikan, pemain ini diharapkan mampu menjadi andalan baru di kancah sepak bola Eropa sekaligus memperkuat Timnas Indonesia di masa depan.
Patrick Kluivert
- -
Gary Rowett menyatakan bahwa pemain yang dibeli seharga 2 juta euro Ole Romeny adalah pemain penting dan memiliki kualitas yang dapat membantu rencananya untuk Oxford United, setelah kemenangan 3-2 atas Luton Town dalam lanjutan kasta kedua Liga Inggris musim ini kemarin malam WIB.
"Anda melihatnya, kami punya banyak pemain di bangku cadangan yang mungkin belum mendapat banyak waktu bermain seperti yang kita bicarakan," kata Gary Rowett, dikutip dari Oxford Mail.