Timnas Bahrain Sudah Percaya Diri Jelang Lawan Timnas Indonesia dan Jepang, Dragan Talajic Ungkap Hal Ini
Jumat, 14 Maret 2025 - 22:05 WIB
Sumber :
- viva.co.id
Timnas Bahrain sudah berangkat ke Jepang dalam dua gelombang. Setelah pertandingan melawan Jepang dan Timnas Indonesia, Bahrain akan menghadapi Arab Saudi di kandang sendiri pada 5 Juni dan kemudian bertanding kontra China pada 10 Juni untuk menyelesaikan babak kualifikasi.
Bahrain ini harus mengejar ketertinggalan di klasemen Grup C. Saat ini mereka berada di posisi kelima tetapi imbang dengan Indonesia, Saudi, dan China dengan masing-masing enam poin.
Jepang memimpin grup dengan 16 poin. Sementara itu Australia menyusul dengan tujuh poin.