Diselingkuhi, Ayu Soraya Ngaku Alami KDRT Psikis
VIVA Jabar – Selebgram Ayu Soraya baru-baru ini santer menjadi pemberitaan di Tanah Air. Pasalnya, perempuan cantik itu membongkar hubungan gelap suaminya, Ko Apex dengan DJ ternama yakni Dinar Candy.
Tak hanya bicara tanpa bukti, Ayu Soraya juga sempat memposting video tangkapan layar video call antara Ko Apex dengan DJ seksi itu. Kini, Ayu Soraya mantap ingin mengakhiri biduk rumah tangganya dengan pengusaha asal Jambi tersebut.
Pasalnya, ibu dua anak itu merasakan tekanan batin atas tingkah laku sang suami. Hal itu, menurut Ayu Soraya, adalah bentuk tindakan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) psikis yang ia terima dari sang suami.
"Jadi KDRT itu lebih ke psikis, dari bulan 7 aku ke psikolog, karena bagi aku ini masalah besar, 13 tahun rumah tangga, ngga bisa tidur, berat badan turun 10 kg," ungkap Ayu Soraya.
Ayu mengaku keadaan rumah tangganya membuat ia tertekan. Ia bahkan disuruh pergi dari rumahnya oleh Ko Apex ketika Ayu mengurus hal yang menurutnya penting.
"Ada tekanan yang pasti, masalah sebesar ini aku ngga boleh kemana-mana, sedangkan aku harus temuin pengacara segala macam, setiap aku pulang malam, dia bilang 'kamu pergi aja dari rumah'," tandasnya.
Sebelumnya diberitakan bahwa Ayu Soraya akhirnya mantap ingin mengakhiri biduk rumah tangganya setelah ia mengetahui hubungan gelap suaminya dengan Dinar Candy.
Ia pun mengajukan gugatan cerai. Namun, karena diyakinkan oleh Ko Apex dengan janji-janji manis, akhirnya gugatan cerai itu dicabut.
"Aku pernah gugat (cerai), tapi suami meminta cabut gugatan lagi. Alasannya, aku juga ngga tahu. Tapi intinya, dia ingin dua-duanya tadinya," kata Ayu Soraya dalam konferensi pers di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Jumat 3 November 2023.
"Aku kira karena dia suruh aku cabut gugatan, dia bakal ninggalin (Dinar Candy), ternyata makin jadi," sambungnya.
Guhatan cerai pertama sudah dilakukan oleh Ayu Soraya. Bahkan sempat naik sidang hingga dua kali. Namun, akhirnya gugatan cerai itu dicabut.
Alih-alih menepati janji, Ko Apex malah mengancam Ayu Soraya apabila ia mengajukan cerai lagi. Bahkan, menurut Ayu, suaminya itu akan memiskinkan Ayu Soraya dan mengambil hak asuh anak.
"Setiap kita mau pisah, diancam. 'Kalau mau cerai dari aku, aku miskinkan', apa-apa diambil, masalah anak juga 'aku bakal ambil hak asuh anak dari kamu', aku kan ngga punya pekerjaan, cuma ibu rumah tangga, aku down," jelas Ayu Soraya.