Tak Hadiri Dialog Capres-Cawapres di UM Surabaya, Kemana Gibran?

Gibran di Pesantren Amanatul Umah
Sumber :
  • screenshoot berita VivaNews

VIVA Jabar – Calon wakil presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka, tidak hadir dalam acara dialog capres-cawapres yang diadakan Universitas Muhammadiyah (UM) Surabaya, Jawa Timur, pada Jumat, 24 November 2023. Pasangannya, capres Prabowo Subianto, pun meminta maaf.

Prabowo mengatakan bahwa Gibran sebetulnya juga ada di Jawa Timur. Cuma, dalam waktu yang sama menghadiri kegiatan di tempat yang lain. "Yang menyelenggarakan Nahdlatul Ulama," kata Ketua Umum Partai Gerindra itu. Kendati tak hadir, Prabowo mengaku bahwa Gibran selalu siap untuk diajak berdialog. Hanya saja waktu yang tak ada sehingga anak sulung Presiden Jokowi itu absen di UM Surabaya. "Jadi, saya minta maaf," ucap Prabowo.

Gibran di Pesantren Amanatul Umah

Photo :
  • screenshoot berita VivaNews

Di UM Surabaya, Prabowo didampingi oleh Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan, Sekjen Partai Solidaritas Indonesia, Raja Juli, dan rekan partai se-koalisi lainnya. Kedatangan Prabowo dan rombongan disambut oleh Sekretaris PP Muhammadiyah Abdul Mu'ti dan sejumlah tokoh Muhammadiyah lainnya.

Dialog Publik Muhammadiyah di UM Surabaya

Photo :
  • screenshoot berita VivaNews

Lantas ke mana Gibran berkegiatan di Jatim? Ternyata, dia bersilaturrahim dengan KH Asep Saifuddin Chalim di Pondok Pesantren Amanatul Ummah, Pacet, Kabupaten Mojokerto. Tiba sekitar pukul 11.00 WIB, Gibran dan rombongan disambut Kiai Asep dan juru bicara TKN Prabowo-Gibran, Emil Elestianto Dardak.

Dialog Publik Muhammadiyah di UM Surabaya

Photo :
  • screenshoot berita VivaNews

Para santri Pondok Pesantren Amanatul Ummah juga menyambut Gibran dengan meriah. Tabuhan rebana menambah meriah penyambutan tersebut. Di sana, Gibran juga melaksanakan Salat Jumat dan dialog kebangsaan.