Masuk Tahun 2024, NOAH Resmi Istirahat dari Dunia Musik

Ariel Noah
Sumber :
  • screenshoot berita VivaNews

VIVA Jabar – Malam pergantian tahun rupanya benar-benar menjadi yang terakhir bagi band NOAH. Pasalnya, band yang digawangi oleh Ariel itu akan vakum dengan waktu yang tidak ditentukan lamanya.

Setelah manggung di perayaan tahun baru 2024 itu, Ariel Noah sempat diwawancarai oleh awak media. Mantan kekasih Luna Maya itu sempat mengungkapkan perasaannya atas keputusan untuk rehat dari dunia musik.

Pria bernama asli Nazril Irham itu mengaku pasti kangen saat-saat ia bersama band yang ia rintis. Pun demikian, ia juga akan kangen dengan para sahabatnya.

“Kalo kangen sih pasti kangen ya,” ungkap Ariel NOAH, dikutip dari Cumicumi pada Senin, 1 Januari 2024.

Ariel nampaknya merasakan capek setelah sekian tahun beraktivitas bersama band kebanggaannya itu. Karenanya, ia menganggap penting masa rehatnya tersebut.

“Cuman kan memang kita juga pengen istirahat dulu, karena kita tahu banget tahun ini capek banget, banyak banget, penuh banget, dan proses kreatif itu butuh momen,” ucap Ariel.

“Kita mesti cari momen, dan momen itu mungkin cuma bisa kita dapet kalau kita lagi istirahat,” ia melanjutkan.