Tak Ada Kata Damai, Ruben Onsu Laporkan Haters yang Hina Keluarganya
- antvklik.com
"Pelaku ini kayaknya bukan lahir dari rahim manusia gitu ya, sehingga seorang wanita bisa dikatain sampai seperti itu," lanjut Ruben.
Host 39 tahun itu juga mengungkapkan semua yang dilakukannya demi menjaga dan melindungi keluarganya. Namun terkait hasil,ia mengaku pasrah.
"Minimal dengan yang saya lakukan ini, anak-anak dan istri saya melihat saya melakukan pembelaan. Mau apa pun hasilnya, yang penting saya sudah berusaha melakukan yang terbaik," tutur Ruben Onsu.
Ayah tiga anak itu mengaku tidak akan pernah damai karena dirinya sudah melaporkan kepada pihak yang berwajib. Ruben menambahkan, seandainya si pelaku meminta maaf sebelum ia laporkan, kemungkinan akan ia maafkan.
"Kalau mereka minta maaf sebelum saya laporin polisi, saya terima. Tapi kalau saya sudah lapor, nggak pernah gue ada damai-damai. Maling laptop saja gue penjarain. Nggak ada istilahnya damai-damai," terangnya.
"Kalau mau damai, nanti saja deh pas hari raya. Sekarang belum, ntar saja dulu," pungkas Ruben.