Ibu Ferry Irawan Klarifikasi Soal Venna Melinda Tagih Uang Jajan, Bensin dan Rokok

Ferry Irawan
Sumber :
  • IG @ferryirawanreal

VIVA Jabar – Buntut panjang dari dugaan kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang menimpa Venna Melinda dari suaminya Ferry Irawan masih terus jadi sorotan. Pernikahan mereka terancam berakhir, padahal sebelumnya kerap mengumbar kemesraan di media sosial.

Baru-baru ini keluarga Ferry Irawan memberikan klarifikasinya soal uang jajan seperti bensin, rokok, pulsa dan yang lainnya yang sempat disinggung oleh Venna Melinda.

Sebagaimana diketahui, sebelumnya Venna Melinda memberikan pernyataan bahwa ia meminta pengembalian uang jajan tersebut. Hal ini disampaikan secara langsung olehnya usai menjalani sidang perceraian di Pengadilan Agama Jakarta Selatan beberapa waktu lalu.

Pada satu kesempatan yang berbeda. Ibunda Ferry Irawan, Hariati menjelaskan jika uang jajan anaknya tersebut justru lebih banyak dari keluarganya sendiri.

Bahkan saat tengah mengalami kesulitan, pria berusia 46 tahun ini kerap meminta bantuan kepada keluarganya sendiri. Pasalnya gaji yang dimilikinya sudah ditransfer kepada istrinya tersebut.

"Uang jajan itu uang Ferry, bukan uang jajan dari dia. Itu Ferry enggak minta, bukan sedikit. Ferry enggak pernah minta. Kalau ada perlu apa, pasti ke keluarga," Ucap Hariati dalam konferensi pers di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Selasa, 28 Februari 2023.

Tak hanya itu saja. Soal uang, Hariati juga membantah pernyataan sang menantu di mana mengatakan bahwa tiga bulan Ferry tidak memberikan nafkah.

"Kasih (nafkah) kok, masih baik-baik aja. Yang Desember itu ke puncak, Dufan itu masih Desember, masih komunikasi, enggak ada apa-apa, bingung juga," kata Hariati.

Dalam keterangan lanjutannya. Hariati menduga-duga jika masalah ini sengaja dibuat oleh ibunda Verrell Bramasta dan Athalla Naufal demi kepentingan terjun ke dunia politik.

"Saya bingung juga, Mungkin karena mau pemilihan, dia (Venna Melinda) mau naik," ujarnya.

"Venna mau naik, Ferry yang dijatuhkan, jadi supaya dia cari ibu-ibu, dikumpulkan, semua mendukung dia," tambahnya.

Sekedar pengingat, sebelumnya Ferry Irawan telah dahulu mengajukan permohonan gugatan cerai terhadap Venna Melinda di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 7 Februari 2023. Hal ini lantaran menganggap jika istrinya sudah menjatuhkan harkat dan martabatnya.

Adapun di hari yang sama, Venna Melinda melalui kuasa hukumnya mengajukan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan, setelah ia mengalami dugaan KDRT dari Ferry Irawan.