Nathalie Holsher Beberkan Alasan Putuskan Lepas Hijab

Meski Lepas Hijab, Tawaran Kerja untuk Nathalie Tetap banyak
Sumber :
  • intipselep.com

VIVA JabarNathalie Holscher membeberkan alasan kenapa dirinya memutuskan untuk melepas hijab. Hal ini pastinya sangat mengejutkan publik, pasalnya dirinya merupakan seorang mualaf.

Dilansir Intip Seleb, Senin 24 Juli 2023. Setelah memutuskan melepas hijab, banyak tudingan terkait Nathalie Holscher memutuskan tidak berkerudung lagi setelah bercerai dengan komedian Sule.

Perempuan berusia 30 tahun itu mengaku bahwa dirinya melepas hijab karena niatnya sendiri, jadi tidak ada yang perlu dijelaskan atau diklasifikasi atas keputusan pilihannya itu.

"Ini karena diri aku sendiri sih soal buka hijab, gak ada yang perlu diklarifikasi. Gak ada harus pembenaran, emang dari diri aku sendiri," ungkap Nathalie.

Dirinya pun membantah mengenai alasanya untuk melepas hijab karena memiliki masalah dengan mental atau psikologis. Ia pun menegaskan bahwa ini merupakan keputusannya sendiri tidak ada kaitannya dengan hal itu, "Gak ada alasan, emang dari diri aku sendiri (lepas hijab)."

Selain itu juga, Nathalie Holscher sempat mendapatkan tawaran untuk kembali ke pekerjaan lamanya yaitu sebagai DJ, akan tetapi dirinya menolak tawaran tersebut.

"Balik nge-DJ di dapur deng deng deng. Ada (tawaran) tapi kita sudah cancel, gak mau," ungkap Nathalie Holscher.