Gebyar Peringatan HUT RI ke-78 Tahun, Berikut Sederet Acara Spesial di DKI Jakarta

Ilustrasi Peringatan HUT RI, Pengibaran Bendera
Sumber :
  • Screenshot berita VivaNews

VIVA Jabar - Pada 17 Agustus 2023, Indonesia merayakan hari kemerdekaan yang ke-78 tahun. Di momen perayaan HUT RI tahun ini pemerintah telah menggelar berbagai rangkaian acara. 

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, tahun ini Istana Negara mengundang masyarakat untuk dapat hadir mengikuti perayaan upacara HUT RI.

Dalam rangka memperingati HUT Republik Indonesia ke-78 tahun, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta juga telah mempersiapkan acara spesial. 

PLT Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, menuturkan acara spesial dimulai dengan Upacara Bendera HUT RI ke-78 di Monas Jakarta Pusat pada pukul 06.30 WIB yang diikuti oleh ASN di lingkungan Pemprov DKI Jakarta. 

Acara dilanjutkan dengan prosesi kirab untuk mengarak teks proklamasi asli dan bendera pusaka merah putih dari cawan Monas menuju Istana Merdeka. 

Kabarnya, prosesi kirab ini akan diikuti peserta dari berbagai elemen masyarakat dari pelajar hingga ibu-ibu berkebaya.