One Piece Versi Baru di Netflix! Saga East Blue Dibangkitkan dengan Animasi Super Keren

One Piece di Netflix.
Sumber :

JabarOne Piece, manga terlaris di dunia yang telah menginspirasi berbagai karya lain, akan segera hadir dalam bentuk anime baru yang hanya bisa Anda nikmati di Netflix.

Bakal Lawan Pemuda Berusia 27 Tahun, Mike Tyson: Saya Tidak akan Kalah

Melansir laman resmi Netflix, Jumat (5/1/2024), adaptasi anime baru ini akan berjudul The One Piece dan akan mengangkat saga East Blue, salah satu bagian paling populer dari manga karya Eiichiro Oda yang menceritakan petualangan Monkey D.

Luffy dan kawan-kawan dalam mencari harta karun legendaris, One Piece. Netflix mengumumkan proyek ambisius ini pada hari kedua Jump Festa 2024, acara tahunan yang digelar di Tokyo, Jepang, untuk memanjakan penggemar manga dan anime.

Jadwal Tinju Mike Tyson Jake Paul, Bisa Ditonton Melalui Live Streaming

One Piece Live-Action

Photo :
  • Screenshot berita VivaNews

The One Piece akan diproduksi oleh WIT Studio, studio animasi yang terkenal dengan karya-karya mereka yang diadaptasi dari manga-manga populer, seperti SPY x Family dan Attack on Titan musim satu hingga ketiga.

Rekomendasi Platform Streaming Film Legal Terbaik di Indonesia: Nonton Film Aman dan Nyaman

Serial anime baru ini akan tayang di seluruh dunia secara eksklusif di Netflix, sebagai hasil kolaborasi antara platform streaming ini dengan tim produksi The One Piece yang terdiri dari perwakilan dari Shueisha, Fuji Television Network, dan Toei Animation Co.

Tim produksi The One Piece menyatakan bahwa mereka sangat antusias dengan proyek ini, yang akan memberikan nuansa baru bagi serial anime televisi One Piece yang telah berjalan sejak 1999 dan masih terus berlanjut hingga saat ini.

Halaman Selanjutnya
img_title