POCO C75 Usung Layar Super AMOLED 120Hz dan Baterai Jumbo 5.160mAh, Cocok untuk Gamers

POCO C75
Sumber :
  • Pinterest

VIVAJabar POCO C75 resmi diluncurkan dan siap menjadi pesaing berat di kelas entry-level.

Cara Agar Baterai iPhone Awet dan Performa Makin Kencang, Simak Penjelasannya

Smartphone ini hadir dengan kombinasi fitur yang menarik, mulai dari layar super AMOLED yang memukau hingga performa gaming yang kencang.

Layar Super AMOLED 120Hz: Visual yang Memanjakan Mata

Fitur DTS Virtual X Xiaomi TV A 32, Berikan Efek Suara Surround Seperti dalam Bioskop

Salah satu daya tarik utama POCO C75 adalah layar Super AMOLED berukuran 6,88 inci dengan refresh rate 120Hz. 

Kombinasi ini menghasilkan tampilan yang sangat halus, warna yang akurat, dan responsif terhadap sentuhan. Layar ini sangat cocok untuk bermain game, menonton video, atau sekadar berselancar di media sosial.

Apple Siapkan AirTag Generasi Kedua dengan Fitur AI dan Peningkatan Privasi, Rilis Tahun 2025

Kamera 50MP AI: Hasil Foto yang Keren

POCO C75 dibekali kamera utama 50MP dengan dukungan AI yang mampu menghasilkan foto berkualitas tinggi, bahkan dalam kondisi cahaya rendah. 

Fitur AI-nya juga memungkinkan Anda mengambil foto dengan efek bokeh yang indah dan berbagai filter menarik.

Performa Gahar, Baterai Tahan Lama

POCO C75

Photo :
  • Pinterest

 

Ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G81-Ultra, POCO C75 mampu menjalankan berbagai aplikasi dan game dengan lancar. 

Ditambah lagi dengan RAM hingga 16GB, multitasking menjadi lebih responsif. Baterai berkapasitas 5160mAh menjamin Anda bisa menggunakan smartphone ini seharian penuh tanpa perlu khawatir kehabisan daya.

Desain Unik dan Stylish

POCO C75 hadir dengan desain yang unik dan stylish, membuatnya terlihat lebih premium dari harga jualnya. 

Bodi belakangnya yang mengkilap memberikan kesan mewah, sementara lekukan pada bingkainya membuat smartphone ini nyaman digenggam.