Update Harga Emas Antam Hari Ini, Investor Antisipasi Keputusan The Fed
Rabu, 18 Desember 2024 - 12:05 WIB
Sumber :
Dilansir dari VIVA, di pasar global, harga emas mengalami kenaikan. Hal ini seiring dengan antisipasi para investor terhadap hasil pertemuan The Fed yang akan datang.
Dilansir dari The Economic Times, harga emas spot internasional naik 0,1% menjadi US$2.649,09 per ons. Kenaikan serupa juga terjadi pada harga emas berjangka AS yang naik 0,1% menjadi US$2.665,4 per ons.
Fluktuasi harga emas dunia ini dipengaruhi oleh berbagai faktor, salah satunya adalah kebijakan moneter yang diterapkan oleh bank sentral, termasuk The Fed.
Keputusan The Fed mengenai suku bunga acuan dapat berdampak signifikan terhadap nilai dolar AS dan, pada akhirnya, mempengaruhi harga emas.