Berdayakan Sarjana Lewat Aplikasi, Azza Sukses Raih Apresiasi SATU Indonesia Award 9th 2018

Penerima Apresiasi SATU Indonesia Awards, Azza Aprisaufa (Aceh)
Sumber :
  • Screenshot video Youtube @SATUIndonesiaAwards

Tak mudah memang. Azza menyadari, dalam usahanya mengembangkan dan mensosialisasikan aplikasi saufacenter, kerap dihadapi banyak tantangan dan rintangan. 

WhatsApp Luncurkan Fitur Transkrip Pesan Suara: Kemudahan Akses Tanpa Harus Mendengarkan

Azza bersyukur, melalui program SATU Indonesia Awards, aplikasi yang ia ciptakan makin meraih kepercayaan dan banyak digunakan oleh berbagai kalangan dan lapisan. Terutama warga pedalaman di wilayah Aceh.

"Insya Allah dengan bergabungnya saya dengan Penganugerahan Astra Indonesia Awards ini 2018, mudah-mudahan dari program ini bisa terbantu, supaya aplikasi ini lebih maju lagi dari segi promosi, dari segi perjalanan aplikasi ini di seluruh wilayah Aceh. Dan saya memiliki target lebih dari 5 rb sarjana dan magister yang terlibat, mungkin dalam 2-3 tahun ke depan," ujarnya.

Di bagian akhir, Azza mengajak kepada generasi muda di seluruh tanah air, untuk bisa mengikuti Program SATU Indonesia Awards. Lewat ajang ini, kata Azza, generasi muda yang memiliki potensi, skill of life maupun potensi lainnya dapat bisa saling berbagi dan peduli terhadap sesama agar kualitas hidup masyarakat di lingkungan sekitar bisa semakin meningkat.

Penerima Apresiasi SATU Indonesia Awards, Azza Aprisaufa (Aceh)

Photo :
  • Screenshot video Youtube @SATUIndonesiaAwards
Vivo Y300 Resmi Diluncurkan di India: Smartphone Premium dengan Spesifikasi Tangguh

"Saya hanya berpesan kepada seluruh masyarakat Indoneisa, khususnya generasi millenial ini, janganlah menjadi seekor ikan yang terus menangisi kenapa burung itu bisa terbang. Kadang-kadang kita ini, diri kita sudah berhasil, kadang kita memaksakan diri kita, pada sebuah kesuksesan yang itu di bidang orang lain. Seharusnya kita itu bisa sukses dan berhasil di bidang kita masing-masing," pungkasnya

Untuk diinformasikan, Azza Aprisaufa adalah pemuda berbakat di bidang teknologi dan berhasil mendapatkan Apresiasi Program 'Semangat Astra Terpadu Untuk (SATU) Indonesia Awards' ke-9 tahun 2018.

Halaman Selanjutnya
img_title