Ternyata Ini Alasan Kenapa YouTuber Mukbang Bisa Tetap Kurus Meski Makan dalam Porsi Besar

Tzuyang
Sumber :
  • Koreaboo

VIVA Jabar – Konten digital yang berisi tentang makan dalam porsi besar sambil berinteraksi dengan para penonton atau Mukbang belakangan ini banyak ditonton oleh para pengguna sosial media. Berbagai jenis makanan dilahap habis meskipun dalam porsi yang sangat banyak.

Ancaman Berat Dari Sahabat Shin Tae yong Jelang Piala AFF 2024

Salah satu YouTuber asal Korea Selatan yang cukup terkenal dengan konten mukbangnya adalah Tzuyang. Meskipun sering makan dalam porsi besar, tetapi Tzuyang tampaknya tidak mengalami kenaikan berat badan. Ia tetap berbadan langsing namun nafsu makannya lebih tinggi daripada orang normal biasanya.

Untuk itu, seorang dokter bernama Seo Jae Gul membuat penjelasan di YouTube yang membahas topik kesehatan tentang bagaimana YouTuber mukbang tidak bertambah gemuk setelah makan banyak.

Sejarah Baru Timnas Indonesia Pecahkan Rekor Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pertama, Dokter Seo Jae Gul berbicara tentang ukuran perut manusia dan membandingkannya dengan cangkir kertas dan botol berukuran 2 liter.

"Biasanya perutnya rata hingga kurang dari setengah ukuran paper cup, namun saat makanan masuk, perutnya terus terbuka dan meregang cukup untuk menampung hingga 2 liter botol air kemasan," kata Seo Jae Gul, melansir Koreaboo, Jumat 7 Juli 2023.

Samsung Galaxy S25 Series Usung Desain Slim Meluncur, Berikut Jadwal Rilis, Spesifikasi dan Fitur Unggulan

Perut bisa meregang hingga kira-kira lima puluh kali ukurannya. Namun, Seo Jae Gul menekankan bahwa perut yang telah diregangkan dalam waktu lama tidak akan mudah menyusut kembali.

Lalu alasan mengapa YouTuber mukbang tidak bertambah berat badan, Seo Jae Gul menjelaskan bahwa kuncinya adalah tidak menyimpan makanan di perut dalam waktu lama.

Halaman Selanjutnya
img_title