Terjadi Perampokan Minimarket di Bekasi, Pelaku Sempat Pamer Senjata Api ke Pelayan Toko

Perampok di Minimarket
Sumber :
  • screenshoot by Viva

VIVA Jabar - Terdapat empat pelaku perampokan yang bersenjata terlihat dalam rekaman Closed Circuit Television (CCTV) saat melakukan aksi di minimarket di Desa Muktiwari, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi pada hari Minggu, tanggal 13 Agustus 2023 yang lalu.

Saldo DANA Gratis Ratusan Ribu Rupiah Bisa Diambil Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, Klik di Sini

Dilihat melalui video yang dibagikan akun Instagram @nyinyirupdateofficial, Rabu 16 Agustus 2023, tampak empat orang perampok yang diduga masih remaja itu masuk ke dalam minimarket sekitar pukul 23.06 WIB.

Keempatnya langsung menodongkan senjata tajam dan pistol ke tiga orang karyawan minimarket yang sedang menghitung hasil penjualan. Tiga orang karyawan itu kemudian diminta untuk menuju area belakang.

Seru dan Berhadiah! Ini Daftar Game Penghasil Saldo DANA Gratis

Sementara, dua orang perampok terlihat menguras isi mesin kasir dan beberapa bungkus rokok yang terpajang di belakang kasir. Di area belakang atau tepatnya di gudang penyimpanan, tiga orang karyawan tampak ditodong senjata api oleh seorang perampok.

Lalu, satu orang perampok lain mengajak karyawan laki-laki untuk menuju brankas. Kerugian Menurut keterangan unggahan, total uang yang diambil dari brankas itu berjumlah Rp 20.324.433.

Tips Memilih Aplikasi Penghasil Saldo DANA Gratis, Aman dan Terpercaya

Setelah mengambil uang di brankas, keempat pelaku langsung melarikan diri. “Kerugian sementara, sales tgl 13 sebesar etrans +PLN sekitar :20.324.433. Rokok berbagai merk,” tulis keterangan unggahan, dikutip Rabu, 16 Agustus 2023.

Beruntung tiga karyawan minimarket tidak mengalami kekerasan dan luka, sehingga mereka langsung melaporkan aksi perampokan tersebut ke pihak berwenang. Pihak kepolisian dari Polresta Bekasi saat ini sedang melakukan penyelidikan dan penyidikan terkait peristiwa perampokan ini.