Hadiri Apel Siaga Bersama Gubernur Jabar,Iwan Bule: Ridwan Kamil Kawan Lama Saya

Iwan Bule san Ridwan Kamil saat Apel Siaga Pemuda Pancasila
Sumber :
  • viva.co.id

Jabar – Dalam rangka menjaga stabilitas masyarakat Jawa Barat, Apel Siaga Pemuda Pancasila digelar di Lapangan Gasibu, Jalan Diponegoro, Kota Bandung pada Minggu, 19 Maret 2023 kemarin.

Izin BPR Kencana Dicabut OJK, LPS Siapkan Pembayaran Simpanan Nasabah

Ribuan massa dari seluruh MPC Pemuda Pancasila (PP) se-Jawa Barat hadir memenuhi Lapangan Gasibu Kota Bandung itu.

Ketua Umum Pemuda Pancasila (PP) Japto Soerjosoemarno, dan Ketua MPW PP Jabar Dian Rahadian tampak hadir pada acara yang juga dihadiri Mochamad Iriawan atau Iwan Bule. Selain itu, Gubernur Jabar Ridwan Kamil juga turut hadir dan duduk berdampingan dengan Iwan Bule.

Ungguli ITB, BINUS University Masuk 5 Besar Kampus Terbaik Indonesia Versi THE WUR 2025

Sempat diwawancarai oleh awak media, Iwan Bule mengungkapkan bahwa Apel Siaga Pemuda Pancasila yang dihadirinya sangat bagus untuk situasi Jawa Barat saat ini.

"Apel Siaga Pemuda Panacasila ini adalah untuk menjaga keutuhan Jawa Barat. Terlebih ada bantuan dari Pemuda Pancasila untuk membantu keamanan di Jawa Barat itu sendiri," kata Iwan Bule di lokasi.

Transformasi Berbuah Manis, bank bjb Sabet Penghargaan Bergengsi dari Infobank

Kemudian, Iwan Bule pun berterima kasih kepada Ketua Umum PP Japto Soerjosoemarno dan Ketua MPW PP Jabar Dian Rahadian yang bersedia hadir pada acara tersebut.

Iwan Bule san Ridwan Kamil saat Apel Siaga Pemuda Pancasila

Photo :
  • viva.co.id
Halaman Selanjutnya
img_title