Terungkap! Identitas Pelaku Penjarahan Pasar Kutabumi Tangerang Berhasil Dikantongi Polisi

PJ Bupati Tangerang, Andi Ony.
Sumber :
  • Viva.co.id

VIVA Jabar - Polres Kota Tangerang rupanya sudah mengantongi identitas pelaku penjarahan Pasar Kutabumi, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Minggu, 24 September 2023. 

Masyarakat Desak Presiden dan Mendagri Copot Pj Bupati Bandung Barat

"Setelah kami lakukan pemeriksaan pada delapan orang saksi, akhirnya kami sudah mengidentifikasi beberapa nama dan saat ini terus kita dalami. Namun untuk kepentingan penyidikan sementara kami belum bisa sampaikan identitasnya," kata Kapolresta Tangerang Kombes Pol Sigit Dany Setiyono, Senin, 25 September 2023. 

Sementara itu, Pj Bupati Tangerang, Andi Ony mengatakan, pemerintah daerah melakukan tindak lanjut atas dugaan aksi penjarahan OTK yang diduga turut melibatkan pihak pengelola pasar. 

Pastikan Bukan Pelaku, Sadikun Bersumpah Bersama Saka Pergi ke Bengkel Saat Vina Ditemukan Tewas

"Akan ditindaklanjuti, lalu dimitigasi pihak keamanan dari Polri, kita tunggu satu dua hari, mereka punya keahlian untuk melihat siapa-siapa sutradara dan aktor di balik ini," ujarnya. 

Kapolresta Tangerang, Kombes Pol Sigit Dany Setiyono.

Photo :
  • Viva.co.id
Septian Insan Wibawa Terpilih Secara Aklamasi sebagai Ketua Umum SEMMI Jabar di Muswil Pertama

Pantauan di lokasi, saat ini beberapa pedagang telah mulai beraktifitas berjualan kembali meski belum seluruhnya. Hal ini karena hampir sebagian lapak dagangan di area penjualan daging, ayam dan ikan, mengalami kerusakan parah.

PJ Bupati Tangerang, Andi Ony.

Photo :
  • Viva.co.id
Halaman Selanjutnya
img_title