Sri Mulyani Bertemu Megawati, Ada Isyarat Mundur dari Kabinet?

Menkeu Sri Mulyani Indrawati
Sumber :
  • Tangkap layar

Jabar –Belakangan ini, publik dihebohkan dengan isu pengunduran diri Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dari Kabinet Indonesia Maju.

Cara Cek Penerima Bansos Kemensos 2024 Lewat HP, Ikuti Langkah Berikut!

Isu ini semakin menguat setelah diketahui bahwa Sri Mulyani telah bertemu dengan Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri di tengah-tengah situasi politik yang panas.

Namun, apa yang sebenarnya dibicarakan oleh kedua tokoh penting ini? Apakah pertemuan ini ada kaitannya dengan isu pengunduran diri Sri Mulyani? Ataukah ada agenda lain yang lebih strategis?

Komik Dinasti Jokowi Dianggap Menistakan Momen Lebaran

Sekretaris Jenderal PDI-P Hasto Kristiyanto yang mengetahui pertemuan tersebut enggan membocorkan isi pembicaraan antara Sri Mulyani dan Megawati.

Ia hanya mengatakan bahwa pertemuan itu merupakan hal rutin yang sering terjadi karena keduanya sama-sama berada di Dewan Pengarah Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).

Puan Maharani Enggan Tanggapi Isu Pengambilalihan Kursi Ketum PDIP

"Bu Sri Mulyani dan Bu Mega karena sering ketemu di BRIN secara tertutup ya saya tak bisa sampaikan apa yang dibahas," kata Hasto di Stadion Utama GBK, Jakarta, Sabtu (3/2/2024).

Hasto juga tidak mau menyebutkan kapan pertemuan itu berlangsung. Ia hanya mengingatkan bahwa Sri Mulyani dan Megawati selalu berdiskusi tentang berbagai hal yang berkaitan dengan bangsa dan negara, termasuk masalah fiskal yang menjadi tanggung jawab Sri Mulyani sebagai Menteri Keuangan.

Halaman Selanjutnya
img_title