Respon Megawati Hangestri Setelah 3 Pertandingan Tidak Dimainkan Akhirnya Diturunkan Juga

Megawati Hangestri Pertiwi
Sumber :

Keputusan Ko Hee Jin dalam memainkan Megawati tidak sia-sia dengan kondisi badan yang lebih fit dan Megawati telah berhasil menjadi top skor pertandingan dengan mencetak 35 poin dan dia juga menjadi MVP di laga Red Sparks Vs AI Perppres.

Megawati Hangestri Berhasil Cetak Sejarah Baru dan Taklukkan AI Perppres

Dalam tiga laga tanpa menurunkan Megawati tampaknya sangat sulit, meski pada saat itu Megawati ingin bermain akan tetapi hanya dapat memberikan semangat dari pinggir lapangan. 

"Mungkin semua orang lihat, karena di bangku cadangan saya cheer-up, kayak ingin main. Pastinya kangen main, karena saya biasa main, tapi tiba-tiba dikasih off. Tapi itu juga rencana pelatih, saya tidak tahu, ya sudah saya dukung adik-adik [pemain muda] saja, karena bisa mengolah skill adik-adik," ujar Mega.

Tak Hanya Liga Voli Korea dan Indonesia yang Berminat ke Megawati Hangestri, Pihak Agensi Juga Jujur Ada 2 Negara Lain