Rusuh lagi, Akhirnya Polisi Tetapkan 7 tersangka kasus Ricuh Supporter Persis Solo

kapolresta solo
Sumber :
  • screenshot berita viva news

VIVA Jabar - Lagi-lagi kasus kerusuhan suporter sepak bola terjadi lagi, kali ini Polresta Solo menetapkan tujuh orang yang terlibat dalam bentrokan antar-kelompok suporter Persis Solo sebagai tersangka.

Shin Tae-yong Seleksi Ketat, 4 Pemain Tak Lolos TC untuk Piala AFF 2024

Bentrokan tersebut terjadi pada saat pertandingan perdana Liga 1 antara Persis Solo versus Persebaya Surabaya pada Sabtu malam, 1 Juli 2023.

Kapolresta Solo, Kombes Pol Iwan Saktiadi mengatakan berdasarkan hasil penyidikan kasus bentrokan antar kelompok suporter tim Laskar Sambernyawa itu telah menetapkan sebanyak tujuh orang sebagai tersangka.

Ole Romeny Terancam Gagal Bela Timnas Indonesia, Dokumen Naturalisasi Belum Lengkap

Oknum suporter tersebut telah terbukti melakukan pelanggaran hukum dalam kasus penganiayaan.

"Kami tetapkan tujuh orang tersangka dalam kasus ricuh suporter yang berujung penganiayaan dan akan dikenakan Pasal 170 KUHP," kata dia di Solo, Senin, 3 Juli 2023.

Reaksi Netizen Oxford United Tahu Marselino Ferdinan Dipanggil Shin Tae yong Untuk Piala AFF 2024

Selain penganiayaan, lanjut Iwan, terjadi juga kasus perampasan motor. Hanya saja untuk perampasan motor merupakan rentetan dari kejadian tersebut. Sepeda motor yang dirampas juga sudah dikembalikan kepada korban.

“Kita nyasarnya bukan motornya tapi pelaku pengeroyokannya, perlakukan pengeroyokannya. Begitu dikeroyok motornya dibawa kabur tapi itu sudah dikembalikan motornya,” ujar dia.

Halaman Selanjutnya
img_title