Fantastis! Panji Gumilang Ternyata Memiliki 289 Rekening

Mahfud MD
Sumber :
  • Screenshot berita VivaNews

VIVA Jabar - Panji Gumilang dan Polemiknya terus berlanjut hingga sekarang, kali ini publik sangat dikejutkan dengan temuan baru dari kasus ini. Pasalnya,  Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam), Mahfud MD mengungkapkan sebanyak 289 rekening dari pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Al Zaytun, Panji Gumilang sedang ditelusuri PPATK.

Siapa Dedi Mulyadi? Calon Gubernur Jabar yang Tumbangkan Presiden PKS di Pilkada 2024

Mahfud awalnya mengungkapkan ada sebanyak 256 rekening atas nama Abu Toto Panji Gumilang, Abdu Salam Panji Gumilang. 

"Ya memang, 256 rekening atas nama Abu Totok Panji Gumilang, Abdu Salam Panji Gumilang. Nama di itu ada 6," kata Mahfud kepada wartawan di Jakarta, Rabu, 5 Juli 2023.

Ingin Investasi? bank bjb Luncurkan Surat Berharga untuk Kamu!

Mahfud mengatakan selain 256 rekening yang mengatasnamakan Panji Gumilang, masih terdapat 33 rekening lainnya milik institusi. "Dan dari situ dari 256 rekening atas nama dia, dan 33 rekening atas nama institusi, jadi 289," ucap Mahfud. 

Oleh sebab itu, kata Mahfud, pihak PPATK mencoba menelisik ratusan rekening milik Panji dan insitusi itu. Mahfud menegaskan ratusan rekening tersebut mencurigakan sehingga perlu di analisis.

PKS Tumbang di Lumbung Suara Sendiri Termasuk Jawa Barat, Pengamat Beberkan Sebabnya

"Ini sekarang sedang dianalisis, dari sudut PPATK. Apakah ada pencucian uang atau tidak, secepatnya. Sekarang sedang diambil oleh PPATK, agak mencurigakan," katanya. 

Diketahui, Forum Advokat Pembela Pancasila (FAPP) melaporkan Pendiri Pondok Pesantren Al Zaytun, Panji Gumilang ke Bareskrim Polri pada Jumat malam, 24 Juni 2023.

Halaman Selanjutnya
img_title