Mahalini Bakal Gelar Konser Tunggal Bertajuk Fabula 2.0, Catat Tanggalnya

Mahalini bakal gelar konser tunggal, catat tanggalnya
Sumber :
  • intipselep.com

VIVA Jabar Penyanyi muda Indonesia Ni Luh Ketut Mahalini Ayu Raharja atau yang akrab disapa Mahalini akan segera menggelar konser tunggalnya di Basket Hall Senayan, Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada 14 Oktober 2023.

Penasaran dengan Spotify Wrapped? Ternyata Begini Cara Buatnya

Konser bertajuk Fabula 2.0, akan mengusung konsep orkestra. Konser tunggal Mahalini dipromotori oleh Showbeast dan oppal.id sebagai official content partner.

Mahalini mengatakan, tema konser ini diambil dari album perdananya dengan judul yang sama. Nama Fabula sendiri rupanya diambil dari bahasa Latin.

Rahasia Artis Kaya: 5 Aplikasi Penghasil Uang Terbukti Membayar, Kamu Juga Bisa!

“(Tema konser) diambil dari nama album pertama aku, artinya story atau perjalanan. Fabula itu kata Latin. Dari lagu-lagu aku di Fabula tuh kan ada 10 track jadi semuanya itu based on true story,” kata Mahalini saat ditemui awak media di kawasan Jakarta pada Jumat, 7 Juli 2023.

Kini, kekasih Rizky Febian itu tengah bersiap menyambut konser solonya. Salah satu yang mulai ia persiapkan adalah kesiapan fisik dan mental.

Konser Lifetime Tribute to Chrisye Digelar Pekan Depan, Segera Beli Tiketnya di Link Ini

“Untuk persiapan udah aku lakukan dari sekarang, lebih ke fisik dan stamina sih biar nanti bisa maksimal saat di konser. Untuk kostum juga udah mulai aku pikirkan. Pokoknya yang jelas kalian semua harus nonton konser aku karena bakal banyak kejutannya,” kata Mahalini.

Selain itu, Mahalini juga tak lupa melatih vokalnya agar bisa tampil maksimal pada 14 Oktober mendatang. Rencananya, ia akan manggung lebih dari dua jam.

Halaman Selanjutnya
img_title