Usai SEA Games, Christian Adinata Bidik Emas Kembali di Malaysia Master 2023
- Viva.co.id
"Sekarang tinggal bagaimana saya menjaga kondisi saja seperti makannya harus bagus dan istirahat yang cukup," tutur Christian.
Sementara itu Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Rionny Mainaky mengatakan bahwa keberangkatan timnas bulu tangkis Indonesia ke Malaysia Masters 2023 membawa harapan mendulang hasil terbaik.
Hal itu ia kemukakan berkenaan dengan dua agenda besar yang sebelumnya berlangsung hampir berbarengan, yaitu SEA Games Kamboja dan Piala Sudirman 2023.
"Pastinya kami mengincar hasil yang terbaik, semoga anak-anak mampu mengeluarkan seluruh kemampuan," tandas Rionny.
Malaysia Masters 2023 bakal berlangsung pada hari ini, sejak 23 Mei hingga 28 Mei di Axiata Arena, Kuala Lumpur. Turnamen dengan level BWF Super 500 itu berhadiah total 420.000 dollar Amerika Serikat atau lebih dari Rp6,2 miliar.