FASI Sumut Bidik 20 Medali Emas di PON Aceh-Sumut 2024

Ketua Harian Aero Sport Sumut (Ahmad Rusly P) dan Kadispora Sumut
Sumber :
  • Viva.co.id

VIVA Jabar - Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 Aceh-Sumut tak lama lagi akan berlangsung. Sejumlah daerah telah merencanakan target capaian emas di laga tersebut. Tak terkecuali, Cabor Aero Sport Indonesia yang dipatok tuan rumah, Sumut.

Geger Naturalisasi, Kritik Keras Anita Jocoba Gah Tidak Miskin Atlet

Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) Sumatera Utara (Sumut) mentargetkan diri sebanyak 20 emas pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 Aceh-Sumut.  

Begitu disampaikan Ketua Harian FASI Sumut, Letkol Dr Ahmad Rusly Purba SIP SH MH di Posko Publikasi PON XXI/2024 Wilayah Sumut yang dibuka Kadispora Sumut, H Baharuddin Siagian SH MSi didampingi Kabid PPO, Budi Syahputra pada Senin kemarin.

Mengenal Sosok Noa Leatomu Calon Timnas Indonesia yang Telah Dinaturalisasi

Dia menambahkan, target capaian 20 emas itu sesuai rasional. Dia punya alasan tersendiri kenapa optimis dapat meraih target itu. 

"Kenapa target kita banyak? Kita banyak juara nasional. Selain itu, 1 atlet saja bisa ikut banyak nomor perlombaan. Misalnya, paralayang saja ada 16 nomor lomba," ucap Ahmad Rusly dilansir viva.co.id

Begini Tampilan Samsung Galaxy Z Flip6 Edisi Khusus Olimpiade Paris 2024

Dijelaskannya, FASI Sumut memiliki beberapa pengurus kabupaten/kota. Seperti FASI Medan, Deliserdang, Taput, Tapsel, Toba, Samosir dan Karo. FASI Sumut telah membina beberapa atlet Pelatda untuk masing-masing cabang lomba. 

Dua atlet untuk Paralayang dari total 25 atlet yang tersebar di 5 kabupaten/kota. Para atlet berlatih intens di Hutaginjang (Taput), Gajah Bobok, Samosir dan Tapsel. Sementara cabang Paramotor memiliki 4 atlet Pelatda dari total 8 atlet.  

Halaman Selanjutnya
img_title